SMA Negeri 1 Manggar Gelar Acara Kelulusan, Fezzi Berikan Ucapan Selamat dan Dorong Para Wisudawan Agar Tetap Semangat Mengejar Cita-cita

MANGGAR - Ketua DPRD Beltim Fezzi Uktolseja, SE, MM menghadiri acara Wisuda Kelas XII Angkatan 39 SMA Negeri 1 Manggar di Gedung Auditorium Zahari MZ Manggar, Selasa (24/5).

Seusai acara, Ketua DPRD menyampaikan ucapan selamat kepada Para Siswa/Siswi SMA Negeri 1 Manggar yang telah menerima hasil kelulusan pada jenjang pendidikan sekolah menengah atas tersebut.

Selanjutnya iapun berpesan, agar para wisudawan tetap melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi untuk mewujudkan cita-citanya sesuai minat masing-masing.

Menurutnya, banyak pilihan kampus dan program studi yang bisa diambil oleh para lulusan SMA sederajat, serta peluang untuk mendapatkan beasiswa baik di dalam maupun luar negeri.

Untuk itu, dirinya sangat memotivasi para siswa agar berani bermimpi yang tinggi dalam mengejar cita-cita, sehingga sebagai generasi penerus kelak mampu memberikan kontribusi serta kebanggaan bagi orang tua, daerah, bangsa dan negara.

"Selamat kepada Adik-adik sekalian, tetap semangat untuk mengembangkan potensi diri serta raihlah mimpi dan cita-citamu", ucapnya.

Turut hadir dalam acara, Wakil Bupati, Kepala SMA Negeri 1 Manggar bersama jajarannya, Pimpinan Perbankan, Tokoh Pendidikan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Orang Tua/Wali Siswa, serta undangan lainnya.

Sumber: 
Humas Setwan
Penulis: 
#PerhuproSetwanBeltim
Fotografer: 
Aj, Js
Bidang Informasi: 
Setwan